Cetak digital dan cetak offset, mungkin masih banyak di antara Anda yang bertanya – tanya tentang perbedaan dari digital printing dan cetak offset. Selain perbedaan, beberapa diantaranya juga kerap bertanya tentang kualitas dari masing-masing printing. Manakah yang lebih bagus serta manakah yang menawarkan harga termurah?
Perbedaan Cetak Digital dan Cetak Offset
Kali ini mimin Kaka Visual akan menjabarkan semua perbedaan dari digital dan cetak offset pada artikel ini. Letak perbedaan yang paling mendasar dari keduanya adalah pada cara mencetaknya. Pada digital printing tinta yang digunakan berbentuk toner sehingga lebih cair. Hasil cetakan pada digital printing dapat langsung dicetak ke media kertas, karton ataupun plastik.
Sementara pada cetak offset hasil cetakan tidak dapat langsung dicetak ke media. Diperlukan sebuah plakat atau plate yang bentuknya sesuai dengan desain yang fungsinya adalah memindahkan citra atau gambar dari rubber blanket ke media cetak seperti kertas, karton ataupun plastik. Konsepnya menyerupai stempel.
Lalu manakah yang lebih bagus diantara keduanya? Sebenarnya agak sulit untuk menetukan dari keduanya yang mampu menghasilkan gambar bagus. Dari segi hasil cetakan offset prinitng sedikit lebih unggul karena mampu mencetak beberapa variasi cetakan dalam ukuran besar sekalipun. Namun dari segi ketajaman gambar, cetak digital-lah juaranya.
Lanjut ke perihal ekonomis, manakah yang lebih murah dari keduanya? Jawabanya adalah tergantung pada seberapa banyak jumlah cetakan yang diinginkan. Bila Anda ingin mencetak dalam jumlah sedikit, digital printing adalah jawabannya. Hal ini dikarenakan sistem harga yang ditawarkan pada digital printing adalah konstan. Tidak peduli seberapa banyak yang akan dicetak harganya akan tetap sama. Berbeda dengan cetak offset, harga yang ditawarkan umumnya lebih murah bila jumlah yang dicetak dalam jumlah besar atau banyak. Tidak sedikit pula percetakan yang menentukan jumlah minimal untuk menggunakan layanan cetak offset.
Untuk lebih jelasnya tentang keunggulan dari cetak digital dan cetak offset, berikut mimin Kaka Visual rangkum:
Keunggulan cetak offset:
- Hasil cetak pada kualitas warna adalah jauh lebih tahan lama (tidak cepat pudar) dibandingkan menggunakan cetak digital.
- Harga Pencetakan dalam kuantitas banyak akan jauh lebih murah dibandingkan cetak digital.
- Dapat melakukan pencetakan di berbagai permukaan jenis media kertas yang tidak dapat di lakukan oleh mesin digital, seperti dapat mencetak dalam ketebalan kertas sampai 400gr, mampu mencetak pada bidang bermotif seperti Samson, Embossed /Engrave Paper, kertas recycle, dapat mencetak di atas kertas ukuran sampai 100 x 70 cm.
- Dapat mencetak pada bidang kertas yang relatif tipis seperti yang sering digunakan untuk Buku Nota NCR, HVS & Dorslag
- Dapat menggunakan tinta berjenis Emas, Silver dan bilamana mencetak dengan warna gradiasi Abu-abu (Grayscale) maka hasil akan jauh lebih akurat dari pencetakan digital.
- Dapat mencetak dengan tinta Full Block dengan hasil yang tajam dan merata. Pencetakan tinta dengan cara block ini sering dipergunakan untuk pembuatan design type negatif.
Keunggulan cetak digital:
- Desain grafik yang Anda buat bisa dicetak langsung sesuai dengan keinginan. Jaminan hasil akan ketajaman dan kejernihan warna gambar dan tulisan adalah ditentukan oleh kualitas desain yang Anda buat. Perlu di catat bahwa semua desain yang Anda buat haruslah dalam format warna CMYK.
- Waktu yang diperlukan untuk mencetak sangat singkat namun ini tergantung dengan banyaknya /jumlah cetakan.
- Biaya produksi lebih murah dibandingkan cara cetak lain terutama untuk jumlah yang sedikit (Tanpa minimum order).
- Percetakan dengan cara cetak digital merupakan cara percetakan yang lebih ramah lingkungan dari pada cara percetakan yang lain karena proses cetak digital merupakan proses percetakan yang paling hemat dalam menggunakan kertas, tinta dan yang lainnya.
Itu tadi ulasan perbedaan cetak digital dan cetak offset. Masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri. Semua balik lagi ke Anda untuk memilih menggunakan cetak digital atau offset. Bila masih bingung ingin menggunakan mesin cetak yang mana Anda dapat menghubungi Kaka Visual, partner bisnis cetak terbaik.